Kenang Mendiang Eeng Saptahadi, Mathias Muchus: Orangnya Spesial Buat Kita Semua

Senin, 22 Mei 2023 - 16:51 WIB
loading...
Kenang Mendiang Eeng...
Aktor senior Mathias Muchus saat melepas kepergian mendiang Eeng Saptahadi di TPU Cipenjo, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Senin (22/5/2023). Foto/Ravie Wardani/MPI
A A A
JAKARTA - Aktor senior Mathias Muchus turut merasakan duka mendalam ketika mengetahui rekannya, Eeng Saptahadi meninggal dunia. Hal tersebut diungkap Mathias di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Cipenjo, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Senin (22/5/2023).

Kepada awak media, Mathias Muchus membeberkan kenangan manis bersama Eeng Saptahadi semasa hidup. Bahkan, ia syok dan sulit tidur setelah menerima kabar duka pada Senin (22/5/2023) dini hari.

"Tadi malam kita dapat berita dari teman-teman, beliau pergi duluan, tentu kita syok gitu ya. Saya pribadi sebetulnya tadi malam ini agak sulit untuk tidur," kata Mathias Muchus di TPU Cipenjo usai melepas kepergian mendiang Eeng Saptahadi.

Mathias Muchus kemudian mengingat momen kebersamaannya bersama almarhum. Dia menyebut sosok Eeng sangat inspiratif bagi banyak orang.



"Kalau flashback ke 43 tahun yang lalu, karena saya bershabat dengan Eeng itu udah 43 tahun. Kita angkatan 79 pas Deddy Mizwar 80 jadi satu era lah. Saya hanya bisa mengingat Eeng ini orangnya spesial buat kita semua. Dia memberikan semacam keceriaan, kesenangan, kebahagiaan, kelucuan, dan itu terus konsisten," jelas Mathias Muchus.

"Malam itu sudah habis air mata saya, di kamar sendiri, terlalu penuh di kepala saya," imbuhnya.

Lebih lanjut, Mathias Muchus juga menyampaikan doa atas kepergian sahabatnya itu.

"Saya hanya bisa berharap mudah-mudahan kepergiaan mas Eeng bisa memberikan kekuatan buat kita semua dan beliau ditempatkan di sisi yang paling baik disisi Tuhan, selamat jalan mas Eeng," pungkasnya.

Seperti diketahui, Eeng Saptahadi dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (21/5/2023) sekitar pukul 23.30 WIB. Sang aktor menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Primaya, Bekasi, Jawa Barat diusia yang ke-65 tahun.

Pemilik nama lahir Muhammad Jueri Saptahadi ini juga dikabarkan meninggal dunia akibat Covid-19, jantung, dan diabetes.
Kini, jenazah sang aktor telah dimakamkan di TPU Cipenjo, Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
(hri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1643 seconds (0.1#10.140)